GOPOS.ID, LIMBOTO – Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-11 tingkat Provinsi Gorontalo resmi dibuka, di Taman Budaya, Limboto, Ahad (5/5/2024).
Kegiatan yang akan digelar selama 4 hari di Kabupaten Gorontalo itu diikuti oleh 293 peserta perwakilan dari seluruh daerah di Gorontalo.
Ketua panitia pelaksana, Roni Sampir mengatakan, 293 peserta yang hadir akan memperebutkan juara dari 24 cabang lomba yang akan lombakan.
“Kami bersyukur pembukaannya berjalan lancar. Dan pada MTQ kali ini, semua Kabupaten aktif mengirim utusan untuk semua cabang lomba,” ungkap Roni usai pembukaan MTQ.
Kegiatan yang menghabiskan anggaran sekitar Rp1 miliar ini, kata Rony, diharapkan dapat memberikan dampak positif untuk masyarakat di Kabupaten Gorontalo.
Lebih jauh, Rony menjelaskan pada MTQ kali ini ada satu cabang lomba yang belum pernah dilombakan pada MTQ sebelumnya, yakni ngaji wunu-wunungo.
“Ini memang cabang lomba khusus. Sengaja kami lombakan untuk melestarikan tradisi Gorontalo,” pungkasnya.(Abin/Gopos)