GOPOS.ID, BONE BOLANGO – Dinas Kesehatan Bone Bolango menyebut sejak awal tahun 2024 telah terdapat 15 kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di daerah terseut, di mana satu orang di antaranya meninggal dunia.
“Iya benar, sudah ada 15 kasus DBD di Bone Bolango, satu orang meninggal dunia,” kata Kepala Bidang P2P Dinas Kesehatan Bone Bolango, Iwan Usman kepada Gopos.id, Senin (15/1/2024).
Menurutnya, satu warga yang meninggal dunia tersebut berdomisili di Desa Boludawa, Kecamatan Suwawa, Bone Bolango, Provinsi Gorontalo.
Dinas Kesehatan, kata Iwan, telah melakukan pengecekan langsung di lokasi kejadian, termasuk sering melaksanakan penyidikan epidemiologi guna membasahi dan mendeteksi nyamuk yang ada.
“Yang bersangkutan juga ada penyakit penyerta (penyakit bawaan) seperti gula dan kekurangan kalium,” sambung Iwan.
Dia pun berpesan kepada masyarakat agar tetap menjadi kebersihan lingkungan dan menerapkan pola hidup sehat.
“Tak lupa pada saat tidur untuk tetap menggunakan anti nyamuk dan lotion nyamuk,” tandasnya. (Putra/Gopos)