GOPOS.ID, GORONTALO – Lepas salat Isya malam ini, diseluruh kabupaten/Kota se Provinsi Gorontalo melaksanakan zikir dan doa bersama di malam tahun baru, 31 Desember 2018.
Baca juga : Hai Guys, Ini Pesan Ustad Somad Soal Tahun Baru
Untuk tingkat Provinsi Gorontalo, pusat pelaksanaan Zikir dan Doa bersama dilaksanakan di Rumah Dinas Gubernur Gorontalo.
Baca juga : Gubernur Gorontalo Larang Pesta Akhir Tahun
Untuk Kota Gorontalo dipusatkan di Masjid Baiturahim, Kota Gorontalo, Kabupaten Gorontalo di Masjid Baiturahman, Limboto.
Ketenangan serta harapan untuk 2019 lebih baik dari tahun sebelumnya menjadi harapan terbesar.
Dengan zikir dan doa bersama ini sendiri memberikan ketenangan hati. Baik pemerintah, maupun masyarakat di bumi Serambi Madinah ini. (adm-01)