GOPOS.ID, GORONTALO – Warga Kelurahan Limba U2, Kecamatan Kota Selatan, Kota Gorontalo mendadak dibuat geger. Itu setelah seorang warga kelurahan setempat, TU, ditemukan dalam kondisi tak bernyawa di dalam kamar. Diduga pria berusia 53 tahun itu telah meninggal sejak empat hari lalu.
Penemuan TU dalam keadaan meninggal berawal ketika Pemerintah Kelurahan Limba U2 dan Babinsa Kota Selatan mendapat informasi bila TU sudah empat hari tak keluar. Menindaklanjuti informasi tersebut, aparat kelurahan bersama Babinsa Kota Selatan, Serma Surya Abdul, mendatangi lokasi. Tiba di lokasi, keadaan pintu kamar TU terkunci.
Pihak Pemerintah Kelurahan dan Babinsa berkoordinasi dengan keluarga TU untuk membuka paksa pintu kamar. Saat pintu terbuka, TU ditemukan tak bernyawa dalam posisi tengkurap di bawah tempat tidur. Tak lama setelah itu, petugas Kepolisian datang ke lokasi unuk melakukan penyelidikan.
“Sudah sekitar empat hari lalu tidak kelihatan. Korban tinggal seorang diri,” ungkap beberapa warga di lokasi kejadian.
“Biasanya lampu rumah menyala setiap malam. Tapi beberapa hari terakhir sudah tidak menyala lagi,” timpa warga lainnya.
Baca juga: Gara-Gara Laptop Dicuri, Seorang Mahasiswa di Gorontalo Terancam DO
Menurut warga, mereka curiga karena sepeda motor korban tetap ada di dalam rumah. Hal itu memastikan bila korban tidak sedang bepergian atau keluar rumah. Berangkat dari kecurigaan itu, warga lalu melapor ke Ketua RT dan kemudian ke pemerintah kelurahan.
Hingga berita ini dilansir pukul 12.30 wita, jasad korban sedang dalam proses evakuasi. Rencananya jasad korban akan dibawa ke Rumah Sakit Aloei Saboe untuk dilakukan pemulasaran. Setelah itu pihak keluarga akan melakukan pemakaman.(sari/gopos)