GOPOS.ID, JAKARTA – Sebuah video yang memperlihatkan curhatan seorang menantu yang mengeluh masakan mertua baru-baru ini viral di media sosial. Menantu tersebut mengaku tidak nafsu mencicipi masakan mertua dan memilih untuk makan di restoran.
Video tersebut ramai diunggah ulang di media sosial. Dalam video tersebut, seorang perempuan bersama suaminya berkunjung ke rumah mertuanya. Ibu mertuanya telah memasak banyak menu makanan untuk mereka.
Alih-alih memuji, menantu tersebut malah mengeluhkan menu makanan yang disajikan oleh ibu mertuanya. Dia mengaku suaminya selalu memberikan uang untuk ibunya setiap bulan sebesar Rp350 ribu.
Namun, menantu tersebut heran karena ibu mertuanya hanya menyajikan masakan sederhana yang membuatnya tidak nafsu makan.
“Heran banget sama mertua gue, tiap bulan dikirim uang sama suami 350 ribu,” ujar perempuan tersebut dikutip dari Instagram @nyinyir_update_official.
Menantu itu mengunggah menu makanan yang disediakan ibu mertuanya. Dia mengeluh karena makanan yang disajikan hanya begitu-begitu saja.
“Tapi tiap kali kami datang makanan yang disajikan yang begitu-begitu aja, nengoknya aja gak nafsu,” tambah menantu tersebut.
Karena tidak dimakan, mertuanya membungkus makanan tersebut untuk dimakan anak dan menantunya di rumah. Di akhir video, perempuan tersebut memilih untuk makan makanan di restoran dan dengan bangga memperlihatkan fotonya saat berada di restoran.
“Karena kami gak makan, akhirnya mertua bungkusin buat makan nanti di rumah, iyain aja dah. Tapi jelas kami lebih memilih mampir makan di restolah,” pungkas perempuan tersebut.
Sontak, netizen geram melihat video curhatan menantu perempuan tersebut karena dinilai sudah keterlaluan.
“Sebulan cuma ngasih 350 ribu kok bangga??? Harusnya malu dong,” kata seorang netizen.
“Demi konten sanggup menjelekkan ibu mertua… nauzubillah,” ujar netizen lain.
“350 ribu sebulan dapat apa coba? Sombong amat,” ucap netizen lain.
“350 ribu lagaknya kayak 350 juta,” komentar netizen lain.
“Kirain 3.500.000 tiap bulan padahal 350 ribu, miris!!!,” tambah netizen lain.
“Padahal enak itu masakannya,” sahut netizen lain. (Nisa/Gopos)