GOPOS.ID, BONE BOLANGO – Korban tertimbun longsor di lokasi pertambangan rakyat yang berada di titik bor 1 kilometer 18, Kecamatan Suwawa Timur, Kabupaten Bone Bolango, Gorontalo, Ahad (7/7/2024) terus bertambah.
Berdasarkan data yang dihimpun Gopos.id, jumlah korban longsor yang berhasil teridentifikasi di antaranya:
1. Nama: Yamin Juna
Kelamin: Laki-laki
Umur: 29 tahun
Alamat: Desa Otopade, Kecamatan Bongomeme kabuoaten Gorontalo.
Korban mengalami luka di bagian pipi dekat telinga sebelah kanan akibat tertusuk paku dan mengalami sakit pada bagian pinggang.
2. Nama: Ramlan Kumuria
Kelamin: laki-laki
Umur: 40 tahun
Pekerjaan: Penambang
Alamat: Desa Tulabolo Kecamatan Suwawa Timur, kabupaten, Bone bolango. Korban Belum ditemukan.
3. Nama :Rudin Kunye
Kelamin: Laki-laki
Umur: 55 Tahun
Pekerjaan: Pedagang di lokasi pertambangan
Alamat: Desa Tulabolo, Kecamatan Suwawa Timur, kabupaten Bone Bolango. Korban belum ditemukan.
4. Nama: Mei Apita
Kelamin: Perempuan
Umur: 40 Tahun
Pekerjaan: IRT
Alamat: Desa Tulabolo, Kecamatan Suwawa Timur, Kabupaten Bone Bolango.
Korban ditemukan meninggal dunia.
5. Nama: Dewa Saputra Kunye
Kelamin: Laki-laki
Umur: 4 tahun.
Alamat: Desa Tulabolo, Kecamatan Suwawa Timur, Kabuoaten Bone Bolango. Korban
ditemukan meninggal dunia dan sudah berada di rumah duka di Desa Tulabolo Kecamatan Suwawa Timur.
Data di atas belum masih data sementara karena belum ada keterangan resmi dari pihak terkait terkait berapa jumlah korban keseluruhan baik luka-luka maupun yang meninggal dunia.
Sementara ini di lokasi terjadinya longsor, aparat gabungan terdiri dari TNI,Polri, Basarnas, BPBD dan masyarakat setempat tengah berjibaku mengevakuasi serta mencari korban lainnya.(Isno/gopos)