GOPOS.ID, GORONTALO – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Gorontalo, Thomas Mopili, berkeyakinan Gorontalo bisa menjadi daerah yang tak tertandingi. Hal itu bisa terwujud apabila seluruh tokoh Gorontalo bersatu.
“Jika mereka ini bertemu, bersatu, berikrar ditempat ini memajukan Gorontalo saya yakin Gorontalo tak tertandingi,” ucap Thomas usai menghadiri Rapat Paripurna DPRD Provinsi Gorontalo ke-39 Memperingati Hari Ulang Tahun Provinsi Gorontalo yang ke-20 di Ruang Sidang DPRD Gorontalo, Senin (7/12/2020)
Thomas mengatakan, Gorontalo memiliki sederet tokoh yang berpengaruh di kancah nasional. Seperti Menteri Bappenas, Suharso Monoarfa; Menteri Menpora, Zainudin Amali; Wakil DPR RI Rahmad Gobel, Anggota DPR RI Elnino Mohi dan Idah Syahidah dan Gubernur Gorontalo Rusli Habibie serta tokoh-tokoh berpengaruh lainnya.
“Saya berharap kedepan, orang-orang ini ke depan menanggalkan keakuan mereka. Lalu bersatu memajukan Gorontalo. Ada saatnya kita bertempur, ada saatnya kita berbeda, tetapi hari ini rakyat menginginkan mereka bersatu,” tegasnya
Selain itu Thomas berharap keinginannya agar para tokoh Gorontalo bisa bersatu dapat menjadi kenyataan. Sebab hal itu merupakan keinginan rakyat Gorontalo.
“Semoga mereka membaca, semoga mereka mendengar, bahwa ini merupakan benar-benar suara rakyat yang ingin saya sampaikan, mari kita bersatu,” tandasnya.(Ari/gopos)