GOPOS.ID, KOTA TIMUR – Novita Djafa (40) warga Kelurahan Heledulaa Selatan, Kecamatan Kota Timur, Kota Gorontalo yang merupakan pemilik warung kopi (warkop) menceritakan penyebab terjadinya kebakaran tempat usahanya.
Informasi yang diperoleh gopos.id sebelum peristiwa kebakaran itu, sang pemilik warkop ternyata sedang merebus pisang. Tak lama saat meninggalkan dapur Novita lupa mematikan kompor.
Selang beberapa saat kemudian, Novita mendengar teriakan dari seorang warga sekitar bernama Abdul bahwa dapurnya sudah mengeluarkan asap.
Mengetahui hal itu, lantas Novi mengeceknya dan ternyata api sudah membesar dan memghanguskan tempat usahanya tersebut.
Sekitar pukul 07.20 Wita anggota Polsek Kota Timur yang dipimpin oleh Kepala SPKT Aipda Hermanto Adam, tiba di lokasi TKP Kebakaran dan membantu memadamkan api.
“Iya memang benar peristiwa kebakaran itu. Saat kebakaran anggota kami langsung mendatangi lokasi kejadian membantu warga memadamkan api,” kata Kapolsek Kota Timur, IPTU Juneidy Arter Andasia, Kamis (22/8/2024).
Mantan Kapolsek Anggrek itu menjelaskan kebakaran terjadi akibat kelalaian dari pemilik warkop yang lupa mematikan kompor.
Ia juga mengimbau agar masyarakat ketika sedang beraktivitas di dapur (memasak) jangan lupa mematikan kompor. Kalau perlu dicek kembali guna memastikan apakah kompor tersebut sudah benar-benar mati.
“Tujuannya adalah mengantisipasi jangan sampai terjadi hal-hal yang akan membahayakan keselamatan kita,” imbaunya. (Isno/gopos)