GOPOS.ID, JAKARTA – Sebuah video memperlihatkan seorang penghulu yang terganggu dengan suara lato-lato beredar di media sosial. Dalam video itu, dia yang sedang menjalankan tugasnya menikahkan seseorang mendadak berhenti karena suara lato-lato.
Video tersebut menjadi perbincangan netizen usai diunggah oleh akun Instagram @video_medsos. Sang pengulu terlihat sedang menikahkan pasangan pengantin di atas pelaminan.
Namun di tengah momen ijab kabul, suasana yang awalnya khusyuk menjadi terganggu karena suara lato-lato. Sang penghulu pun kehilangan konsentrasi dan salah menyebutkan nama ayah mempelai pria karena suara tersebut.
“Wahai saudara Supriyono bin Taman, lato-lato,” kata sang penghulu yang kemudian menghentikan kalimatnya dikutip dari Instagram @video_medsos.
Sontak, tamu undangan yang menyaksikan ijab kabul pun tertawa saat penghulu mengucapkan kata “lato-lato”. Sang penghulu pun meminta yang bermain lato-lato untuk berhenti karena suara lato-lato yang berisik.
“Lato-lato, diam. Lato-lato, diam. Gandeng (berisik). Berisik. Ulangi,” ujar sang penghulu.
Setelah itu, penghulu mengulangi kalimat ijab kabul dari awal.
https://www.instagram.com/p/CnxqJVDqW_W/
Video momen akad nikah terganggu karena suara lato-lato tersebut mengundang berbagai komentar dari netizen.
“Aku ulang ulang koq lucu ya,” tulis akun @lex***.
“Wkwkwk gw juga kesel sama suaranya ” tulis akun @joe***.
“Bisa bisanya calon pengantin gak ketawa,” tulis akun @ren***.
“Aq jg paling benci dengar lato2, berisik,” tulis akun @hen***.
“Jangan bilang nama nya juga anak2, tapi kan anak2 harus tau juga adab dan sopan nya saat berada di acara orang lain .. penting nya jadi orngtua untuk ajarkan si anak baik di tempt orang,” tulis akun @d14***. (Nisa/Gopos)