GOPOS.ID, GORONTALO – Setelah dinyatakan gagal lolos untuk mengikuti pemilihan umum (pemilu) 2024, sejumlah pengurus dari Partai Berkarya di Gorontalo akhirnya memilih berlabuh ke Partai Solidaritas Indonesia (PSI), sebagai kendaraan politik mereka, Rabu (05/4/2023).
Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW), Partai Berkarya Gorontalo, Fadryanto Nusa menjelaskan berlabuhnya dia bersama pengurus lain dan memilih PSI sebagai Kendaraan politik sudah menjadi pilihan.
Menurut Fadryanto pindah partai memang sudah biasa dalam dunia politik. Meski banyaknya partai yang lolos sebagai peserta pemilu nanti, tidak membuta gerbong Partai Berkarya Gorontalo untuk terburu-buru memilih kendaraan politik mereka.
Namun dengan beberapa pertimbangan, pada akhirnya dalam kegiatan safari Ramadhan yang digelar DPP PSI, Rabu (5/4/2023). Partai Berkarya Gorontalo akhirnya memilih PSI sebagai Kendaraan politik untuk perhelatan di 2024 mendatang.
Untuk membuktikan keseriusan bergabung dengan PSI. Di hadapan pengurus pusat, Fadryanto bersama Sekretaris DPW Gorontalo Ronal Abdul langsung mengenakan jaket merah berlambang bunga mawar.
Mantan jurnalis di salah satu media cetak ini mengakui pasca tidak lolos Partai Berkarya pada pendaftaran KPU beberapa waktu lalu. Memeng sejumlah Partai meminta dirinya bergabung, baik dari partai yang sudah ada keterwakilannya di DPR RI maupun beberapa partai baru.
Namun bagi Fadryanto dalam kesiapan dirinya untuk menjadi kader di beberapa partai tersebut merupakan pertimbangan penting baginya dan anggota lain yang setia mengikuti arah politik. Terlebih dirinya adalah sebagai Ketua DPW.
“Saya tidak bisa harus bilang apa. Karena sampai saat ini pengurus saya di 5 kabupaten/kota, masih setia di bawah kepemimpinan saya. Bahkan beberapa waktu lalu saya sempat memberikan kesempatan kepada para pengurus untuk bebas berpindah partai karena itu hak konstitusi mereka,” kata Fadryanto.
Namun sampai detik ini, lanjut Fadryanto, para pengurus akhirnya juga menentukan sikap untuk setia bersamanya dan memilih bergabung ke PSI. menurut dia perjuangannya bersama pengurus Partai Berkarya memang tidak mudah. Meski demikian dirinya mengakui bahwa Partai Berkarya sudah banyak berjasa bagia Pengurus Berkarya di Gorontalo.
Pada kesempatan itu dirinya menguucapan terima kasih kepada pimpinan pusat Berkarya yang sudah mempercayakan kami khususnya di Gorontalo, dalam hal memperjuangkan partai ini yang lolos sejak 2018 lalu dan akhirnya harus kandas di tahun 2022 kemarin.
“Meski hari ini dirinya dipercakan bergabung di PSI bersama para anggotanya, paling tidak akan menambah spirit bagi PSI untuk menamng di 2024,” jelasnya.
“Kami sebatas menjadi Caleg saja, sudh cukup berterima kasih kepada pihak DPP PSI yang telah percaya kepada kami. Insyalah kami Amanah dan akan membantu PSI menang untuk meraih kursi di setiap Dapil yang ada,” tambahnya. (isno/gopos)