GOPOS.ID, GORONTALO – Relawan dan simpatisan Prabowo dan Gibran Provinsi Gorontalo membagikan 1.000 paket takjil untuk masyrakat Gorontalo, Ahad (24/3/2024). Pembagian yang dipusatkan di Simpang Lima Telaga tersebut merupakan bentuk kesyukuran relawan atas kemenangan Prabowo Subianto sebagai Presiden dan Gibran sebagai Wakil Presiden sesuai penetapan KPU RI.
Perasaan syukur para kader tidak hanya berkat kemenangan Prabowo-Gibran secara Nasional. Lebih dari itu, di Provinsi Gorontalo pasangan nomor urut 02 tersebut unggul jauh dari dua pesaingnya. Prabowo-Gibran unggul dengan perolehan 500ribu suara di Provinsi Gorontalo.
“Ini merupakan kegiatan sosial sebagai bentuk kesyukuran kader Partai Gerindra dan simpatisan Prabowo-Gibran di Gorontalo,” ujar Ketua DPC Gerindra Kabupaten Gorontalo, Tomy Ishak.
Menurut Tomy, pembagian takjil ramadan ini diinisiasi oleh para kader Gerindra. Selain bentuk kesyukuran kemenangan Prabowo-Gibran, pembagian juga dilaksanakan di Bulan Ramadan yang penuh berkah.
Lebih lanjut, Tomy Ishak nenegaskan bahwa Pengurus Gerindra Gorontalo tetap menghormati langkah hukum yang saat ini ditempuh oleh Pasangan Capres-Cawapres 01 dan 02.
“Kita tetap mematuhi aturan. Meskipun mereka ada menyampaikan bahwa Paslon 02 Prabowo-Gibran melakukan kecurangan. Menurut kami itu sudah selesai karena mereka menyampaikan langsung dihadapan Ketua KPU Republik Indonesia, dan alhasil KPU RI menyampaikan dalam rapat Pleno Rekapitulasi KPU RI tersebut, tidak cukup kuat,” ujarnya. (muhajir/gopos)