GOPOS.ID, KWANDANG – Sekretaris Daerah (Sekda), Gorontalo Utara (Gorut), Suleman Lakoro meminta agar penyerapan anggaran di tahun 2023 dipacu.
Hal itu disampaikan Suleman Lakoro Lakoro saat memimpin apel Korpri di lingkungan Pemerintah Kabupaten Gorontalo Utara, Selasa (17/01/2023).
“Diharapkan besaran serapan anggaran sejalan dengan persentase kegiatan fisik. Sehingga pada akhir tahun nanti, semuanya akan selesai sesuai dengan perencanaan,” kata Suleman.
Ia juga mengingatkan seluruh Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), untuk melakukan percepatan serapan anggaran.
“Sehingga kita bisa memastikan bahwa semua kegiatan yang tercantum dalam Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) masuk pada Rencana Kerja (Renja) OPD,” katanya.
Dirinya juga mengingatkan seluruh OPD dalammenjalankan program harus sesuai. Apabila tidak mengacu pada dengan DPA dan rencana kerja OPD, maka program tersebut dinilai ilegal.
“Program kegiatan yang dilaksanakan di luar DPA dan rencana kerja OPD, maka itu dianggap sebagai program illegal yang tak bisa didanai oleh APBD,” pungkasnya.(isno/gopos)