GOPOS.ID, KWANDANG – Kodim 1314 Gorontalo Utara (Gorut) siagakan 150 personel untuk keamanan di gereja, saat natal dan tahun baru (nataru).
Seperti yang dijelaskan Dandim 1314 Gorontalo Utara, Letkol Kav Embi Triono bahwa dari jumlah personel yang disiapkan. Tersebar di sejumlah titik gereja yang ada di Kabupaten Gorontalo dan Kabupaten Gorontalo Utara.
“Jadi guna memberikan rasa aman bagi masyarakat yang nantinya akan melaksanakan ibadah natal. Kami kerahkan personel untuk berjaga disetiap gereja,” kata Dandim, Rabu (22/12/2021) kepada gopos.id.
Anggota yang dikerahkan, kata Dandim, bertugas untuk memantau situasi dan kondisi di wilayah pelaksanaan ibadah. Sehingga dengan begitu tingkat keamanan saat masyarakat melaksanakan ibadah bisa terpantau.
“Jumlah gereja ada 63 gereja. 17 gereja di wilayah Kabupaten Gorontalo dan 46 di Gorontalo Utara. Nantinya personel kami akan berkolaborasi dengan pihak Polri, serta pemerintah setempat,” jelas Dandim.
Terakhir Dandim mengatakan agar masyarakat juga memiliki peran dalam menjaga stabilitas keamanan, saat perayaan natal dan tahun baru nanti.
“Saya berharap, masyarakat juga harus memiliki andil dalam menjaga kemanan ketika saat natal dan tahun baru,” harap Dandim. (isno/gopos)