GOPOS.ID, BONE BOLANGO – Pelaksanaan program Bupati Ngantor di Desa (Bunga Desa) yang digagas oleh Bupati Bone Bolango, Merlan S. Uloli begitu dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.
Terbukti dari 11 Kecamatan yang telah melaksanakan program Bunga Desa, ribuan masyarakat antusias menyerbu pelayanan dokumen kependudukan yang menjadi salah satu layanan gratis yang dihadirkan pada kegiatan tersebut.
Hingga Jumat (5/7/2024), tercatat ada 1.135 warga terlayani pengurusan dokumen kependudukan yang meliputi pengurusan cetak KTP-el, rekam KTP-el, kartu keluarga, akta kelahiran, akta kematian, pindah domisili, dan IKD.
Rostin warga Desa Molintogupo, Kecamatan Suwawa Selatan mengungkapkan, dirinya sangat terbantu dengan adanya program Bunga Desa tersebut. Ia menuturkan, untuk mengurus dokumen kependudukan dirinya sudah tidak perlu jauh-jauh lagi datang ke Ibukota Kabupaten untuk mendapatkan pelayanan.
“Alhamdulillah program Bunga Desa ini sangat dirasakan manfaatnya oleh kami warga di Desa. Kami ingin kegiatan seperti ini terus berkelanjutan agar warga bisa terus terbantu untuk mendapatkan pelayanan dari Pemerintah Kabupaten,”ungkapnya.
Sementara itu, Bupati Bone Bolango Merlan S. Uloli merasa bersyukur banyak masyarakat yang bisa tertolong dengan adanya layanan gratis pada program Bunga Desa tersebut. Ia menjelaskan, program Bunga Desa bukanlah program pencitraan yang dihadirkan oleh Pemerintah.
“Program Bunga Desa ini dihadirkan guna mendekatkan pelayanan pemerintah yang jauh kepada warga yang ada di Desa. Jadi kalau ada yang menyebut program ini pencitraan itu tidaklah benar. Kami hadir disini untuk melihat keadaan warga sekaligus memberikan bantuan pelayanan. Program ini juga akan terus berkelanjutan dan akan menyasar seluruh Desa dan Kecamatan yang ada di Bone Bolango,”pungkasnya.
Adapun 11 kecamatan yang telah melaksanakan program Bunga Desa diantaranya, Kecamatan Bonepantai, Bulango Timur, Bone Raya, Suwawa Timur, Botupingge, Suwawa Tengah, Kabila, Tapa, Tilongkabila, Bulango Utara, dan Suwawa Selatan. (Indra/Gopos)