GOPOS.ID, GORONTALO – Peluang Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Gorontalo Hendra Hemeto mengamankan tiket sebagai calon Bupati Gorontalo makin menguat.
Terbaru, Ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Gorontalo Rusli Habibie memberi sinyal akan merestui pria yang kini menjabat sebagai Wakil Bupati Gorontalo itu untuk maju di Pilkada 2024 mendatang.
Adapun alasan yang dikemukakan Rusli Habibie, yakni Hendra sudah berhasil menjalankan tugas selama Pileg 2024 dengan baik, dengan perolehan kursi partai Golkar untuk DPRD Kabupaten Gorontalo menjadi sembilan kursi.
“Saya pikir itu jasanya Pak Hendra. Berkat itu, kita bisa mengusung calon sendiri tanpa harus berkoalisi,” ucap Rusli saat ditemui usai silaturahim bersama Iskandar Mangopa di Bukit Proja, Selasa malam (16/4/2024).
Meskipun demikian, Rusli mengatakan dirinya tidak membatasi kader partai Golkar, khususnya pimpinan DPD II untuk menjalin komunikasi politik dengan partai lain. Bahkan menurutnya, apabila ada partai yang mau bergabung nantinya, Golkar juga dengan tangan terbuka untuk menerima.
“Bukan berarti kita menutup diri, kalau ada yang mau mendukung dan bergabung saya kira bisa diterima. Tapi yang pasti calon Bupatinya dari Golkar,” tegas mantan Gubernur Gorontalo dua periode itu.
Terkait tiket resmi untuk bakal calon Bupati, Rusli menegaskan agar kader Golkar untuk tetap taat pada ketentuan yang berlaku di internal partai. Menurut dia, partai yang dipimpinnya akan mengadakan survei internal terkait bakal calon kepala daerah yang nanti akan diusung Partai Golkar.
“Survei biasanya akan kita laksanakan sebanyak tiga kali. Jadi semua kita survei, baik yang kader partai maupun yang bukan kader partai. Setelah itu baru partai memutuskan,” tandas dia. (Abin/Gopos)