GOPOS.ID, GORONTALO – Keberadaan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Hasri Ainun Habibie Provinsi Gorontalo mendapat perhatian dari Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (Perpusnas).
Dari 20 rumah sakit se Indonesia yang mendapatkan bantuan buku dari Perpusnas sebanyak 1.000 eksemplar buku dengan 500 judul buku.
Menurut Alida perpanjangan tangan dari Perpusnas bahwa di Gorontalo sendiri sejatinya hanya ada dua rumah sakit yang mendapatkan bantuan buku bacaan dari Perpusnas. Yaitu, RSUD Ainun Habibie dan RSUD Zainal Umar Sidiki Gorontalo Utara.
Pemberian bantuan buku ini untuk meningkatkan literasi di rumah sakit. Sehingga pengunjung, atau keluarga pasien yang menunggu di RS bisa mendapat bacaan yang menarik selama keluarganya dirawat di RS.
“Kami mendorong agar perawat dan dokter pun demikian. Ada peningkatan literasi bagi mereka. Setidaknya di kala waktu senggang mereka, mereka bisa membaca buku yang kami berikan ini. Mudah-mudahan bantuan buku ini bisa membantu penambahan sarana dan fasilitas rumah sakit,” papar Alida.
Sementara itu, kunjungan dari pihak Perpusnas itu sendiri diterima langsung Kepala Bidang Keperawatan Fandi Palealu, kepala bidang pelayanan medik dr. Irma Cahyani serta beberapa pejabat struktural lainnya.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada Perpusnas yang telah memberikan bantuan buku sebanyak 1.000 eksemplar kepada kami. Mudah-mudahan bantuan buku ini bisa bermanfaat bagi kami kedepannya,” tandas Fandi. (andi/gopos)