GOPOS.ID – Putra Gorontalo, Roem Kono, resmi dilantik menjadi Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Republik Indonesia (Dubes LBPP) RI untuk Bosnia dan Herzegovina. Politisi Partai Golkar itu dilantik bersama 11 Dubes lainnya oleh Presiden RI, Joko Widodo, di Istana Negara, Jakarta, Senin (26/10/2020) .
Pengangkatan Roem Kono sebagai Dubes Bosnia dan Herzegovina bersama 11 dubes RI tertuang dalam Surat Keputusan Presiden Nomor 106/P Tahun 2020 tanggal 19 Oktober 2020.
Prosesi pelantikan dilaksanakan dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Para dubes terlihat memakai masker, faceshield, dan menjaga jarak satu dengan lainnya. Turut hadir dalam pelantikan Menko Polhukam, Mahfud MD; Menteri Luar Negeri Retno, Marsudi, dan Sekretaris Kabinet, Pramono Anung. Â
Berikut 12 dubes baru yang dilantik Presiden RI:
- Dindin Wahyudinsebagai Dubes RI untuk Senegal merangkap Cabo Verde, Â Gambia, Guinea, Guinea-Bissau, Mali, Pantai Gading, dan Sierra Leone.
- Roem Konosebagai Dubes RI untuk Bosnia dan Herzegovina.
- Dewi Savitri Wahabsebagai Duta Besar RI untuk Kerajaan Denmark merangkap Republik Lithuania.
- Nana Yulianasebagai Duta Besar RI untuk Kuba merangkap Persemakmuran Bahama, Dominika, Haiti, dan Jamaika.
- Heri Akhmadi sebagai Dubes RI untuk Jepang merangkap Federasi Mikronesia.
- Elmar Iwan Lubissebagai Dubes RI untuk Irak.
- Iwan Bogananta sebagai Dubes untuk Bulgaria merangkap Albania dan Makedonia Utara.
- Jose Antonio Morato Tavaressebagai Dubes RI untuk Federasi Rusia merangkap Republik Belarus.
- Desra Percaya sebagai Dubes RI untuk Britania Raya dan Irlandia Utara merangkap Irlandia dan International Maritime Organization (IMO).
- Chalief Akbar Tjandraningrat sebagai Dubes RI untuk Aljazair.
- Lutfi Raufsebagai Dubes RI untuk Mesir.
- Rachmat Budimansebagai Dubes RI untuk Kerajaan Thailand merangkap UN-ESCAP.(adm-02/gopos)