GOPOS.ID, GORONTALO – Ratusan peserta ikut memeriahkan pameran dan lomba burung berkicau se-sulawesi yang dilaksanakan di Gorontalo okeh Anggota DPD RI Rahmijati Jahja, Ahad 12-1-2025.
Rahmijati mengungkap banyak peserta yang ikut lomba itu dari luar Gorontalo seperti Sulawesi Tengah dan Sulut.
“Kegiatan ini kita adakan setiap tahun dan memang persertanya banyak dan bisa ratusan orang,” ucapnya diwawancarai awak media.
Rahmijati berharap kegiatan ini dapat menjadi perhatian pemerintah daerah sebagai bentuk perhatian terhadap fauna terutama burung.
“Kita harapkan ini dapat dukungan pemerintah terhadap satwa seperti ini agar pemerintah care terhadap rakyat, sebab ini banyak peminatnya,” tutupnyaÂ
Ketua Kicau Mania Gorontalo (KMG), Young Ferry menyampaikan kegiatan ini memang seringkali dilakukan setiap tahun dan merupakan agenda rutin. Selain sebagai hobi agenda ini juga sebagai bentuk silahturahmi sesama peminat lomba.
“Ratusan peserta hadir dan memperebutkan hadiah,” tegasnya.
Ada berbagai macam burung yang dilombakan dengan berbagai kategori dan penilaian seperti, Love Bird, Cucak Ijo, Murai Batu, Kenari, Konin.
“Dengan door price berbagai macam dan hadiah jutaan rupiah,” tutupnya. (Putra/Gopos)