GOPOS.ID, GORONTALO – Provinsi Gorontalo masuk dalam dua besar provinsi dengan persentase tertinggi kesembuhan Covid-19. Hal itu diketahui usai konferensi pers oleh Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Prof. Wiku Adisasmito, di Kantor Presiden, Kamis (24/9/2020).
“Menurut analisa mingguan per 20 September, ada 5 provinsi yang pencapaiannya positif dengan angka kesembuhannya diatas rata-rata nasional. Yakni Maluku Utara dengan persentase kesembuhan 89,71%, Gorontalo 87,19%, Kalimantan Utara 86,09%, Kepulauan Bangka Belitung 84,89% dan Sulawesi Utara 83,51%,” beber Wiku.
Wiku mengajak Pemda lain belajar dari provinsi dengan persentase kesembuhan tertinggi. Wiku menjelaskan, Provinsi Gorontalo membedakan penanganan pasien gejala ringan dan berat serta penambahan vitamin pada pasien positif Covid-19 di rumah sakit.
“Ditambah juga dengan terapi pengelolaan stress dan olahraga pasien positif Covid-19 di rumah sakit. Serta pemberdayaan masyarakat hingga di tingkat desa dengan membentuk desa tanggung Covid-19 dan memantau pasien isolasi mandiri,” tambahnya.
Sementara itu, untuk provinsi dengan penyumbang angka kesembuhan tertinggi berada di DKI Jakarta naik 1.540 kasus, Jawa Barat naik 1.093 kasus. Jawa Tengah naik 845 kasus, Aceh naik 730 kasus dan Kepulauan Riau naik 247 kasus.
“Walau demikian janganlah kita berpuas diri karena pencapaian positif harus ditingkatkan terus menerus dan dipertahankan agar provinsi-provinsi tersebut dapat terbebas dari pandemi Covid-19,” pungkasnya. (rls/adm-01/gopos)