GOPOS.ID, GORONTALO – Warga Desa Padengo, Kecamatan Limboto Barat, Kabupaten Gorontalo, dibuat gempar, Kamis (2/1/2020) pukul 15.45 WITA. Itu setelah jasad seorang pria ditemukan di tengah kebun jagung di desa setempat.
Belakangan diketahui, jasad pria itu adalah Basri Kandipa. Pria yang akrab disapa Ari merupakan warga asal Luwuk, Sulawesi Tengah. Ia ditemukan salah seorang perempuan paruh baya, yang merupakan warga Desa Padengo. Bermula ketika perempuan paruh baya itu berjalan ke kebun jagung di Dusun Alidaa, Desa Padengo. Ia hendak mencari sesuatu di tengah kebun.
Saat sedang berjalan, sang warga melihat sesosok pria dalam posisi terbaring. Awalnya ia menduga pria tersebut merupakan orang mabuk yang sedang tidur. Namun ketika dilihat dari dekat, ternyata sesosok pria itu dalam kondisi tak bernyawa.
Seketika itu kabar penemuan jasad Basri Kandipa mencuat di kalangan warga Desa Padengo. Warga pun berbondong-bondong ke lokasi lantaran penasaran untuk melihat kondisi pria asal Luwuk tersebut.
“Dia (Basri,red) asal Luwuk. Ia kawin dengan warga di sini,” ujar beberapa warga Desa Padengo kepada wartawan.
Sementara itu beberapa saat kemudian, pihak Kepolisian dari Polres Gorontalo dan Polsek Limboto Barat mendatangi lokasi. Jasad Basri selanjutnya dievakuasi ke rumah sakit. Saat ini kasus penemuan mayat tersebut telah ditangani pihak Kepolisian.(Pay/gopos)