GOPOS.ID KOTA GORONTALO – Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Provinsi Gorontalo merancang program peningkatan kualitas partai menjadi lebih baik. Langkah tersebut dilakukan untuk membawa partai berlambang ka’bah itu berjaya pada pemilu 2024 nanti.
Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Provinsi Gorontalo, Nelson Pomalingo menyebutkan, dalam membawa kejayaan PPP dalam pemilihan 2024, diperlukan konsolidasi organisasi partai dari tingkat pusat sampai daerah.
“Dengan tema kembali ke Ka’Bah akan membawa kita menjadi lebih baik serta menjadi pedoman untuk partai PPP lebih baik kedepan,” kata Nelson saat pembukaan Pembukaan Musyawarah Wilayah (Muswil) Ke-V PPP di Hotel Magna Gorontalo, Sabtu (22/5/2021).
Muswil PPP Gorontalo itu juga turut membahas program dan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD-ART).
Selain itu, Nelson juga menegaskan tentang pentingnya peningkatan partai untuk pembangunan daerah.
“Apalagi melihat ada kader terbaik seperti Mentri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas, sekaligus Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PPP,” ujar Nelson (putra/gopos)