GOPOS.ID, BLITAR – Ketua DPRD Kabupaten Blitar Suwito Saren Satoto didampingi Wakil Ketua DPRD Mujib, menyampaikan materi Rapat Kerja Ketua Fraksi bersama Bappeda, dan BPKAD, Rabu (31/05/2023).
Rapat kerja diikuti oleh Ketua Fraksi PDIP Supriadi, Anik dari Fraksi Golkar serta dari eksekutif Kepala Bappedalitbang, Jumali, MAP, Kepala BPKAD Kurdiyanto dan lainnya.
Materi yang dibahas yakni Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) 2023. Dalam RKPD 2023 tersebut ada beberapa yang di rubah berkaitan dengan Rencana Belanja, salah satu nya untuk Kebutuhan Pilkada. Untuk KPU harus ada 40 persen, setidak nya yang terpasang di Anggaran 2023.
Sedangkan untuk infrastruktur, berkaitan dengan dukungan pembagunan jalan sirip dari Kademangan menuju ke Pantai Tambak (JLS). Kemudian Jalan sirip Timur dari Brongkos menuju Selatan Pantai Jolosutro. karena tidak cukup hanya pembangunan Badan jalan, namun di perlukan pengaman tanah, Marka, dan rambu-rambu. Itu bagian yang di sampaikan Bappeda,” jelas Ketua DPRD Kabupaten Blitar.
Selain itu disampaikan soal kebutuhan yang berkaitan dengan program dari Pemerintah Pusat, itu perlu pendampingan.
“Jadi, beberapa Dinas kalau dulu tugas bantuan. Contohnya Pasar Patok Sidorejo itu ada program bantuan dari Pusat dan Daerah di minta mengganggarkan pagar nya. Untuk sarana yang lain itu Anggarannya 1 Miliar lebih, seperti seperti itu yang di bicarakan.” Bebernya.
Terkait Anggaran Pilkada, Kata Suwito detail nya belum. Namun dari gambaran kasar nya sekitar 74 miliar dan itupun belum bicara kebutuhan yang lain, “Sepertinya ada kenaikan,” ucap Suwito Saren Satoto.
Terkait Pasar Patok Sidorejo, menurut Suwito itu perlu pendamping agar dana dari Pusat bisa turun pada 2024 dengan harapan perencanannya Klir.
“Tidak ada masalah, dan realisasinya bisa sesuai dengan yang di rencanakan. Agar manfaatnya bisa di nikmati masyarakat,” pungkasnya. (mt/adv/dprd/gopos)