GOPOS.ID, GORONTALO – Kantor Bahasa Provinsi Gorontalo kembali menyaring bakat generasi muda Gorontalo melalui literasi. Kali ini, kantor bahasa akan menyeleksi 15 orang penulis muda Gorontalo.
Seleksi 15 Penulis Muda Gorontalo merupakan ajang bergengsi bagi generasi muda Gorontalo, khususnya bagi yang memiliki bakat menulis cerpen, puisi dan esai.
“Kegiatan ini bertujuan menemukan calon sastrawan muda dan esais muda Indonesia yang berasal dari Gorontalo yang berani berkompetisi baik di tingkat regional, nasional, bahkan internasional,” ujar Kepala Kantor Bahasa Provinsi Gorontalo, Armiati Rasyid, M.Ag., M.Pd, Senin (3/10/2022).
Menurut Armiati, seleksi penulis muda Gorontalo ini dilaksanakan sebagai rangkaian dari kegiatan Pekan Pembaca dan Penulis Gorontalo yang dilaksanakan pada Bulan Literasi di Provinsi Gorontalo yang diperingati setiap November.
“Oleh karena itu, kami sangat berharap para penulis muda Gorontalo dapat memanfaatkan momen ini dengan berpartisipasi aktif sebagai peserta,” ujarnya.
Adapun syarat dan ketentuannya antara lain sebagai berikut:
1. Penulis adalah warga negara Indonesia, berdomisili di Gorontalo, berusia 17-35 tahun (melampirkan fotokopi KTP).
2. Menulis karya sastra, baik berupa puisi, prosa (cerpen), maupun karya non-fiksi (esai dan opini),
3. Panjang cerpen dan esai maksimal 2000 kata.
4. Karya yang dikirimkan berupa satu naskah yang belum pernah diterbitkan di media massa mana pun dan minimal dua naskah yang sudah pernah diterbitkan untuk kategori cerpen dan esai/opini.
5. Untuk kategori puisi, penulis dapat mengirimkan lima naskah puisi yang belum pernah diterbitkan di media massa mana pun, dan lima naskah yang sudah diterbitkan.
6. Karya ditulis dalam kurun waktu empat tahun terakhir (2019–2022).
7. Karya yang dikirim diutamakan yang mengangkat nilai-nilai lokal Gorontalo.
8. Setiap karya yang dikirim merupakan asli karya sendiri, bukan saduran, terjemahan, maupun plagiasi.
9. Calon peserta seleksi yang sudah menerbitkan buku dapat mengirimkan beberapa buku karyanya (dalam bentuk PDF),
10. Penulis yang mengikuti seleksi wajib mengisi formulir online di tautan https://bit.ly/penulismudagorontalo.
11. Bbatas akhir untuk pengiriman karya jatuh pada 20 Oktober 2022, pukul 23.59 WITA.
12. Nama penulis-penulis yang terpilih akan diumumkan pada 1 November 2022 melalui media sosial Kantor Bahasa Provinsi Gorontalo dan via email dan telepon.
13. Panitia memiliki hak untuk menerbitkan karya-karya yang terkurasi ke dalam antologi Pekan Pembaca dan Penulis Gorontalo 2022.
14. Penulis terpilih akan diundang untuk menghadiri Pekan Pembaca dan Penulis Gorontalo yang akan digelar 7—10 November 2022.
15. Pertanyaan seputar seleksi dapat dilayangkan via DM ke Instagram kantorbahasa_gorontalo. (muhajir/gopos)