GOPOS.ID, GORONTALO – Sungguh nahas nasib dialami keluarga Sion Pakaya-Diana Rahim di Desa Towayu, Kecamatan Paguyaman Pantai, Boalemo. Rumah yang menjadi tempat bernaung dari panas dan hujan setiap harinya ludes terbakar, Senin (8/3/2021).
Peristiwa memilukan itu berawal ketika Diana sedang memasak nasi di dapur. Diana memasak menggunakan tungku. Saat itu ia melihat persediaan minyak goreng sudah habis. Diana lalu memutuskan pergi ke warung. Jarak tempuh yang cukup jauh, membuat Diana tak menyadari bila nasi yang ditanaknya sudah hangus.
Saat Diana dalam perjalanan pulang, sejumlah tetangga sudah melihat sebagian rumah milik Sion dan Diana sudah terbakar. Para warga berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya. Bersamaan dengan itu warga lainnya berusaha untuk memberi tahu pemilik rumah dan juga pihak kepolisian.
Walaupun sudah dibantu warga, rumah berukuran 5×7 meter itu hangus terbakar hingga rata tanah. Tak ada yang bisa diselamatkan dari rumah. Tersisa hanya baju di badan.
Sementara itu Bhabinkamtibmas, Bripka Suanto S. Hulata bersama Kanit Sabhara Bripka Daimir M. Bagou yang turun ke lokasi melakukan Olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Petugas juga turut memasang police line.
“Adapun sumber api penyebab kebakaran menurut tuan rumah berasal dari tungku di bagian dapur,” ucap Suanto.(Ari/gopos)