GOPOS.ID, PONELO KEPULAUAN – Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie berharap agar Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo Utara (Gorut), agar lebih banyak mengajak investor baik dari dalam maupun dari luar untuk mengembangkan pulau-pulau yang ada di Gorontalo Utara.
Hal itu disampaikan Gubernur dua periode, saat memberikan sambutan pada Musyawarah Daerah (Musdah) ke-X Golkar Kota Gorontalo. Yang dilaksanakan di Pulau Mohinggito, Kecamatan Ponelo Kepulauan, Kabupaten Gorotnalo Utara, Sabtu (10/1/2021).
“Saya harapkan agar Pemkab Gorut, lebih banyak mengajak para investor. Baik dari dalam atau dari luar, untuk mengembangkan 52 pulau di Gorut,” ucap Rusli.
Baca juga: Rusli Habibie Minta Golkar di Gorontalo Tetap Solid
Dijelaskan sejak dirinya menjadi bupati kala itu, dari 52 pulau. 2 pulau sudah ada penghuninya yakni, Pulau Dudepo di Kecamatan Anggrek dan satunya lagi Pulau Ponelo yang ada di Kecamatan Kwandang.
“Saya juga akan ambil bagian jika di ijinkan untuk mengembangkan pulau menjadi tempat wisata. Mumpung Menterinya orang Gorontalo Pak Sandiaga Uno,” kata Rusli.
Ia mengatakan terkait dengan hal itu, nantinya Rusli akan menyampaikan kepada pemerintah daerah dalam hal ini Bupati Gorut agar memberikan ijin.
“Nanti saya akan sampaikan sama Pak Bupati dan jajarannya untuk memberikan ijin yang seringan-ringannya. Sehingga cepat terlaksana pengembangan pulau-pulau yang ada di Gorontalo Utara,” tandasnya.(isno/gopos)