GOPOS.ID, KWANDANG – Sebanyak 120 personel Kepolisian Resor (Polres) Gorontalo Utara (Gorut), akan disiagakan dalam pengamanan mudik lebaran Idul Fitri 1443/Hijriah 2022.
Kapolres Gorontalo Utara, AKBP Juprisan Pratama Ramadhan Nasution melalui Kepala Bagian Operasi (Kabag OPS), Polres Gorontalo Utara, Kompol Suharjo mengungkapkan dari 120 personel yang disiagakan nantinya akan ditempatkan masing-masing pos.
“Jadi semua personel terdiri dari polri 120, TNI 18, dinas kesehatan 21, Satpol PP 9, dinas perhubungan 9 SAR 4 stay on call, BPBD stay on call dan damkar say on call,” ungkap Suharjo, kepada gopos.id, Sabtu (15/4/2022).
Kata Suharjo, dari ketiga pos yang disediakan satu pos pelayanan yang berada di pintu masuk perbatasan antara Kabupaten Gorontalo dan Kabupaten Gorontalo Utara yang berada di Desa Pontolo.
Sementara dua pos lainnya yakni pos pengaman berada di daerah perbatasan wilayah yang berada di Kecamatan Tolinggula dan Kecamatan Atinggola.
“Nantinya bukan hanya sekedar memberikan pengamanan. Akan tetapi di setiap pos akan ditawarkan kepada pihak yang ingin membuat rest area, sebagai tempat istirahat bagi setiap pemudik,” jelasnya.
Disamping itu juga, lanjut Suharjo, di pos nanti akan ada pelayanan kesehatan. Termasuk pelayanan untuk proses vaksinasi bagi pemudik yang ingin atau belum dilakukan vaksinasi, sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
“Untuk personel sendiri kita akan bagi. Di masing-masing pos, kita kerahkan sebanyak 24 personel, sementara yang sisanya masuk dalam satuan tugas polres,” ujar Suharjo.
Disiagakan sejumlah personel kepolisian, guna mengantisipasi terjadinya lonjakan pemudik, dibandingkan tahun kemarin. Hal itu seiring adanya kebijakan pemerintah pusat tentang kelonggaran aturan mudik lebaran.
Meski demikian, ada ketentuan-ketentuan yang harus dipatuhi oleh setiap pemudik yang ingin merayakan lebaran di kampung halaman mereka. Ketentuan tersebut menyangkut aturan vaksinasi, serta kelaikan moda transportasi angkutan darat. (isno/gopos)