GOPOS.ID, MARISA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pohuwato menjadikan vaksinasi sebagai syarat menerima Bantuan Sosial Tunai (BST) Alsintan dan alat pertanian. Kebijakan ini dikeluarkan untuk menggenjot capaian vaksinasi di Kabupaten Pohuwato.
Bupati Pohuwato, Saipul Mbuinga, mengatakan capaian vaksinasi di Kabupaten Pohuwato saat ini terendah di Provinsi Gorontalo. Oleh karena itu, Pemkab Pohuwato dituntut untuk menaikkan capaian vaksinasi dengan sasaran 116 ribu warga.
“Kami dihubungi Gubernur Gorontalo mengenai capaian vaksinasi Covid-19. Diminta agar bagaimana pola atau metode mempercepat vaksinasi,” kata Saipul Mbuinga usai menghadiri sidang paripurna di DPRD Pohuwato, Jumat (24/9/2021).
Menurut Saipul Mbuinga, Pemkab Pohuwato pada awalnya tidak mempersyaratkan vaksinasi terhadap pelayanan pemerintahan. Akan tetapi untuk mendorong kesadaran masyarakat, maka Pemkab Pohuwato mengambil kebijakan bagi penerima bantuan BST dan Alsintan agar divaksin terlebih dahulu.
“Vaksinasi ini bagian dari kebutuhan masyarakat. Untuk melindungi masyarakat itu sendiri,” kata Saipul Mbuinga. (Mahmud/gopos)