GOPOS.ID, GORONTALO – Untuk mahasiswa yang telah menyelesaikan seluruh persyaratan akademik di UNG. Baik bagi mahasiswa calon sarjana, calon magister maupun calon doktor.
Bulan ini UNG sudah membuka pendaftaran wisuda untuk periode September 2020. Khusus di periode ini, UNG hanya membuka kouta 1.200 orang.
“UNG akan kembali melaksanakan prosesi Wisuda periode September 2020 jumlah pendaftar yang dibuka sebanyak 1.200 calon wisudawan,” kata Wakil Rektor Bidang Akademik Dr. Harto Malik, M.Hum,.
Pendaftaran Wisuda kata Harto, dilakukan secara online oleh calon wisudawan melalui laman siat.ung.ac.id, dengan waktu pendaftaran dimulai sejak tanggal 17 Agustus 2020.
“Pendaftaran akan ditutup pada tanggal 31 Agustus 2020 mendatang dan atau jika pendaftar Wisuda telah mencapai kuota 1200 orang,” terangnya.
Menurut Harto sesuai ketentuan akademik, Calon Wisudawan dapat mendaftar apabila semua nilai dari mata kuliah termasuk nilai tugas akhir/skripsi/tesis/disertasi telah terisi lengkap pada SIAT.
Selain itu tidak ada satupun nilai matakuliah yang kurang dari 2 dan telah di yudisium serta dinyatakan lulus.
Dalam persyaratan lainnya, calon wisudawan diberlakukan ketentuan sebagai berikut (sesuai edaran Dirjen Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kemenristekdikti Nomor: B/323/B.B1/SE/2019 tentang Publikasi Ilmiah Program Sarjana, Program Magister, dan Program Doktor):
Untuk lulusan program sarjana telah menggunggah (upload) artikel berupa hasil penelitian skripsi pada e-jurnal UNG yang sudah dintegrasikan oleh pihak UPT TIK UNG ke portal Repositori Tugas Akhir Mahasiswa (http://rama.ristekbrin.go.id).
Untuk lulusan program magister harus telah menghasilkan makalah yang diterbitkan (publish) pada jurnal ilmiah nasional. Diutamakan yang terakreditasi Dikti atau diterima (accepted) pada jurnal internasional, dan mengunggah bukti penerbitan.
Untuk lulusan program doktor telah menghasilkan makalah yang diterbitkan (publish) pada jurnal internasional bereputasi, dan mengunggah bukti penerbitan.
Baca Juga: Masyarakat Kota Gorontalo Kebagian Berkah HUT ke 75 RI
Ketentuan berkas yang harus diunggah (up-load) oleh setiap calon wisudawan adalah: Ijazah terakhir (asli bukan foto copy); Tugas akhir/skripsi/tesis/disertasi (lengkap) dilengkapi dengan lembar persetujuan/pengesahan tugas akhir, skripsi, tesis oleh pembimbing 1 dan 2 serta disertasi oleh promotor, co-promotor 1 dan co-promotor 2 (format PDF), dengan susunan sebagai berikut:
Lembar pengesahan/persetujuan pembimbing tugas akhir/skripsi/tesis/disertasi, abstrak Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris; Bab I; Bab II; Bab III; Bab IV; Bab V (digabung dengan daftar pustaka)
Artikel (hasil penelitian skripsi) khusus bagi mahasiswa S1, dilengkapi dengan lembar persetujuan/pengesahan artikel oleh pembimbing 1 dan 2 (bukan pengesahan skripsi) dengan format PDF. (andi/gopos)