GOPOS.ID, DUHIADAA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pohuwato mempercepat vaksinasi di Kecamatan Duhiada. Langkah tersebut ditempuh untuk meningkatkan capaian vaksinasi di Pohuwato dalam rangka mewujudkan kekebalan komunal.
Bupati Pohuwato, Saipul Mbuinga, menjelaskan vaksinasi Covid-19 sangat bermanfaat dalam menjaga kekebalan tubuh di tengah pandemic saat ini. Apabila telah divaksin, daya tahan tubuh akan lebih baik ketika terpapar virus corona.
“Efek yang ditimbulkan tidak terlalu besar ketika telah divaksin, dibandingkan yang tak divaksin,” ujar Saipul Mbuinga saat meninjau vaksinasi di Duhiadaa, Jumat (20/8/2021). Peninjaua dilakukan besama Plt Kadis Kesehatan Pohuwato, Irfan Saleh, dan Sekretaris Gugus Tugas Covid-19 Pohuwato, Ramon Abdjul.
Menurut Saipul Mbuinga, dirinya pernah terpapar virus corona. Namun karena dirinya sudah divaksin maka penyembuhan tidak terlalu lama.
“Ketika saya terpapar, saya tertolong juga oleh vaksin ini. Andaikan kalau tidak tervaksin begitu saya dinyatakan postif tidak tahu seperti apa,” kata Saipul
Saiful menjelaskan, vaksin ini bertujuan baik yakni melindungi warga Indonesia dari penyebaran covid-19. Untuk itu tindak lanjutnya ke seluruh kecamatan yang ada di pohuwato terus dilakukan.
“Insyaallah dengan kehadiran kita semua akan mendapat langkah yang terbaik. Bantuan dari pemerintah kecamatan serta pemerintah desa sangat diharapkan untuk mengedukasi masyarakat akan pentingnya vaksin ini,” urai Saipul Mbuinga.(Mahmud/andi/gopos)