GOPOS.ID, MARISA – Sebanyak 32 warga mengikuti operasi bibir sumbing, yang diprogramkan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pohuwato bersama Universitas Hasanuddin (Unhas). Kegiatan operasi bertujuan mewujudkan Pohuwato sehat, maju, dan sejahtera (SMS), yang dilaksanakan di Rumah Sakit Bumi Panua Pohuwato, Jumat (19/8/2022)
Bupati Pohuwato, Saipul Mbuinga, mengungkapkan pelaksanaan operasi bibir sumbing, cela bibir lelangit, tahap dua. Sebelumnya operasi tersebut dilaksanakan pada bulan Februari 2022.
“Program ini berdasarkan komitmen kami untuk dapat menuntaskan seluruh anak-anak, remaja, dan juga orang tua memiliki permasalahan yang sama di Pohuwato,” ungkap Saipul
Menurut dia, operasi bibir sumbing memiliki ketentuan proses lanjutan, bagi yang sudah dioperasi pada tahap pertama selama 6 bulan.
Baca juga: 5 Bayi Lahir di Momen HUT ke-77 RI Dapat Kado dari RSUD dr. Hasri Ainun Habibie
“Operasi bibir sumbing tahap pertama sebanyak 34 orang, tahap dua ini sebanyak 32 orang yang siap dioperasi. Ini berkat kerjasama dengan pihak Unhas, fakultas kedokteran bersama Pemkab Pohuwato,” tutur Saipul
Kedepan harapan Saipul, Kabupaten Pohuwato sudah bebas dari penyakit ini, agar anak-anak bisa bergaul sesama anak-anak normal lainnya.
“Diharapkan orang tua tidak melarang anaknya, untuk melakukan operasi bibir sumbing,” ujar Saipul (Yusuf/Gopos)