GOPOS.ID, KWANDANG – Kesiapan pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi Gorontalo 2020 di Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut). Kegiatan syiar Alquran itu dipastikan akan berlangsung meriah.
Sekretaris Daerah Gorut, Ridwan Yasin, menjelaskan akhir Februari 2020 akan pembangunan fasilitas yang akan digunakan untuk MTQ harus segera dipersiapkan. Hal itu sesuai instruksi Bupati Gorut, Indra Yasin.
Lebih lanjut Ridwan Yasin mengatakan, untuk ketersediaan anggaran, Pemkab Gorut terus melakukan penyempurnaan.
“Masih ada yang perlu dilakukan perubahan, namun pada prinsipnya tidak ada ditemukan kendala. Tinggal pembenahan penyesuaian anggaran di masing-masing item kegiatannya,” ujar Ridwan Yasin.
“Untuk tempat pelaksanaannya cukup bagus. Mudah-mudahan pelaksanaan MTQ ke-9 tingkat provinsi yang dilakukan di Kabupaten Gorontalo Utara merupakan yang terbaik. Itu menjadi target kami,” sambung Ridwan Yasin menambahkan.
Selain itu, lanjut Ridwan Yasin, Pemkab Gorut turut menyiapkan sebaik mungkin Qori dan Qoriah untuk bersaing dengan kabupaten dan kota lain.
“Saya berharap dengan MTQ ini dapat melahirkan Qori dan Qori’ah yang unggul agar bisa membawa harum nama baik daerah. Bukan hanya di tingkat provinsi saja, tetapi juga di tingkat nasional,” jelasnya.(isno/gopos)