GOPOS.ID, KAB. GORONTALO – Pemerintah Daerah Kabupaten Gorontalo optimis bisa mensukseskan Asian Mini Football Champions 2023.
Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo mengungkapkan hal ini merupakan peluang pasca melandainya angka Covid-19 di Provinsi Gorontalo.
“Tahun ini dan tahun depan kita jadikan sebagai tahun kebangkitan,” tegas dia diwawancarai awak media usai kegiatan
penandatanganan MOU Kesepakatan Antara Gubernur Gorontalo dengan Presiden Asia Mini Football Confederation (AMFC) sekaligus Launching Logo dan Maskot Asian Mini Football Championship 2023, di Hotel Aston, Kota Gorontalo, Jumat malam (16/9/2022).
Menurutnya, Gorontalo ini memang dari sisi pelaksanaan Iven masih berkembang, namun bukan hanya sekedar berkembang tapi juga untuk promosi daerah. Ini juga momentum peningkatan atlet kita.
“Ini harus dikoordinasikan oleh setiap Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota serta Provinsi kedepannya,” tegas dia.
Lanjut Nelson, di Kabupaten Gorontalo sendiri ia tengah membenahi berbagai fasilitas yang ada diantaranya Lapangan 23 Januari, Lapangan Sports Center untuk pelaksanaan mini soccer nanti. Selak itu terkait pelaksanaan Sepak Takwar Kabupaten Gorontalo mempunyai Gelanggang Olahraga (GOR).
“Tidak hanya sekedar fasilitas, namun Sumber Daya Manusia juga kita kaitkan baik atlet maupun wasit,” kata dia.
“Ini juga menjadi momentum peningkatan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM),” pungkasnya. (Putra/Gopos)