GOPOS.ID, KWANDANG – Para fakir miskin bisa bernafas lega. Itu setelah Pemerintah Daerah (Pemda) Gorontalo Utara (Gorut) menggratiskan biaya transportasi becak motor (bentor) bagi mereka.
Seperti yang diungkapkan Bupati Gorontalo Utara, Indra Yasin pada penyerahan bantuan berupa bentor yang dikelolah oleh Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS), Kamis (3/9/2020).
“Jadi kita lebih mengutamakan fakir miskin, itu tanpa bayar. Dan ini akan kita kembangkan terus kedepannya,” kata Indra.
Selain itu Bupati dua periode itu menambahkan, selain bantuan bentor kepada fakir miskin. Bantuan berupa gerobak untuk para pedagang kaki lima juga diserahkan.
Penyerahan gerobak untuk masyarakat yang ekonomi lemah itu. Sebagai bukti kongkrit perhatian pemerintah daerah dalam rangka meningkatkan pendapatan masyarakat, terutama para pedagang.
“Saya telah menyerahkan bantuan berupa gerobak tempat jualan keluarga kita yang ekonominya lemah. Sehingga para pedagang sudah mempunyai sarana untuk bisa menambah pendapatan mereka,” ujar Indra. (isno/gopos)