GOPOS.ID, TILONGKABILA – Pemerintah Daerah Bone Bolango menerima 1.120 vial Vaksin Sinovac. Vaksin diterima langsung Plt Asisten II Kabupaten Bone Bolango, Jusni Bolilio, didampingi Kepala Dinas Kesehatan Bone Bolango, dr. Meyrin Kadir, Rabu (13/1/2021).
Menurut dr. Meyrin Kadir, vaksin sinovac yang sudah diterima oleh Pemerintah Daerah Bone Bolango akan mulai di-launching 15 Januari mendatang.
“Pada 15 Januari akan dilakukan launching penyuntikan terhadap Bupati Bone Bolango serta 20 jajaran Pemerintah Daerah dan Unsur Forkopimda lainnya di Rumah Sakit Toto Kabila,” kata dr. Meyrin Kadir.
“Kemudian akan dilanjutkan penyuntikan kepada tenaga kesehatan yang berjumlah 1500 namun tidak semuanya akan divaksin karena terlebih dahulu akan dilakukan screening,” tambah dr. Meyrin Kadir.
Lebih lanjut dr. Meyrin Kadir mengatakan untuk tenaga vaksinator pihaknya sudah menyiapkan tenaga yang terlatih sebanyak 54 orang. Selanjtunya tempat penyimpanannya sendiri sudah disiapkan 1 unit Cool C dengan kapasitas penyimpanan 2.500 vaksin.
dr. Meyrin Kadir berharap agar tidak ada lagi kekhawatiran ditengah masyarakat karena vaksin Sinovac sendiri sudah mempunyai izin edar dari BPOM. (Indra/gopos)