GOPOS.ID, TILONGKABILA – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bone Bolango, Zainuddin Pedro Bau berbagi talih asih jelang bulan suci Ramadhan 1444 Hijriah di Desa Bongoime Kecamatan Tilongkabila, Kabupaten Bone Bolango, Rabu (22/3/2023).
“Allhamdulilllah menjelang Bulan Suci Ramadhan 1444 Hijrah 2023. Hari ini saya melalui Program JPS (Jaring PEDRO Sosial) menyalurkan bantuan untuk masyarakat,” ungkapnya.
Kata Pedro, JPS ini sudah menjadi agenda wajib yang menjadi rutinitas disetiap menjelang Ramadhan dan Idul Fitri sebagai bentuk rasa syukur terimakasih atas titipan rezeki dari Allah SWT.
“Ini rezeki dari Partai Golkar dan warga masyarakat yang telah mengamanahkan saya sebagai Pimpinan DPRD dan Ketua DPD Partai Golkar Bone Bolango,” tegas dia.
Pedro mengatakan, sasaran dari program ini yaitu warga yang berhak (anak yatim, kaum duafa serta janda-janda tua, Pengurus Golkar dan Relawan/Sahabat ZAINUDIN PEDRO BAU yang berada Dapil 3 yakni Botupingge, Kabila, Tilongkabila.
“Tahun ini 750 Paket tahap pertama yang disiapkan tentu saja masih banyak yang belum bisa terjangkau olehnya secara teknis penyaluran JPS ini dilakukan secara bertahap dan bergilir hal ini terpaksa dilakukan mengingat keterbatasan anggaran yang sumbernya dari gaji dan tunjangan pribadi sebagai Anggota DPRD yang saya sisihkan setiap bulan,” ujarnya menerangkan.
“Semoga Ramadhan tahun ini menjadi Ramadhan terbaik selama hidup kita, karena bisa jadi Ramadhan tahun ini Ramadhan terakhir bagi kita,” tandasnya. (Putra/Gopos)