GOPOS.ID, GORONTALO – Belum lama ini, Persatuan Seniman Komedi Indonesia (PaSKI) Gorontalo resmi dilantik. Keberadaan mereka diharapkan mampu mememunculkan karakter-karakter baru komedian di tanah air.
Hal ini selaras dengan kata Pengurus Pusat Persatuan Seniman Komedi Indonesia (PP PaSKI), Yasser Fikry bahwa untuk lebih menasionalkan komedian-komedian Gorontalo, maka keberadaan PaSKI diperlukan untuk menjadi wadah.
Bagaimana setiap komedian baru bisa ditampung dan diberikan wadah untuk mengasah skill mereka, hingga ke kancah Nasional.
“Teman-teman komedian Gorontalo harus bisa menasional. Sehingga akan muncul karakter-karakter baru untuk mengisi komedian di tanah air,” ujar Yasser pada workshop seniman komedi Gorontalo, Minggu (14/04/2019) di Warunk Upnormal, Kota Gorontalo.
Tidak hanya itu, support juga datang dari komedian asal Ibukota, Bedu yang berharap agar komedian-komedian Gorontalo tidak mudah menyerah dan terus berinovasi.
“Terus berjuang, proses membutuhkan waktu, terus berinovasi dan jangan menyerah. Jangan puas berada di satu titik sampai kalian berada di tempat yang benar seperti komedian-komedia di depan ini,” harap Bedu. (muhajir/gopos)