GOPOS.ID, GORONTALO – Pasien 44 yang terkonfirmasi positif Covid-19 yang berlamat di Desa Pentadio Barat, Kecamatan Telaga Biru, Kabupaten Gorontalo sempat sembunyi ketika hendak dievakuasi oleh gugus tugas.
Ia menolak untuk diisolasi oleh tim gugus tugas Kabupaten Gorontalo, Kamis (21/5/2020).
Pasien 44 ini memilih untuk melakukan isolasi mandiri di rumah. Sebab menurutnya ia tidak merasakan gejalah apapun.
Informasi yang berhasil dirangkum Gopos.id, saat kedatangan tim gugus tugas Kabupatem Gorontalo pasien menolak untuk dievakuasi dan menutup pintu rumah.
“Masyarakat setempat dan keluarganya sempat menolak ketika pasien dijemput. Kita juga sempat melakukan pencarian kepada pasien,” ungkap juru bicara gugus tugas penanganan Covid-19, Kabupaten Gorontalo Rony Sampir.
Untuk menghindari keributan, Rony mengungkapkan pihaknya melakukan pendekatan persuasif dan memberikan pemahaman kepada pasien, keluarga dan masyarakat yang melakukan penolakan.
Tidak berhenti disitu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Gorontalo ini juga mengundang aparat kepolisian untuk berjaga-jaga.
Hingga dengan berita ini dilansir, pasien 44 sudah berhasil evakuasi dan sudah diisolasi di wisma atlet Kabupaten Gorontalo. (Abin/gopos)