GOPOS.ID, MARISA – Penerapan new normal life (kehidupan normal baru) turut diberlakukan di Kabupaten Pohuwato. Sebagai langkah awal, Pasar Marisa akan menjadi salah satu percontohan penerapan new normal life di Pohuwato.
Kesiapan Pasar Marisa menjadi percontohan new normal life telah ditinjau oleh Bupati Pohuwato, Syarif Mbuinga. Peninjauan dilakukan bersama unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).
“Hari ini Bupati Pohuwato memerintahkan kami menyiapkan tempat untuk mengatur para pedagang. Mereka diatur untuk penerapan PSBB tahap ketiga, maupun new normal life,” ujar Kepala Disperindagkop Pohuwato, Zulkifli Umar, yang turut mendampingi kunjungan Bupati Pohuwato dan Forkopimda.
Menurut Zulkifli Umar, pada penerapan PSBB maupun new normal life, Pemkab Pohuwato mulai membuka pos-pos perekonomian. Termasuk pasar.
“Dengan catatan masyarakat yang datang harus jaga jarak, cuci tangan, serta menggunakan masker,” kata Zulkifli.
Lebih lanjut Zulkifli mengatakan, untuk mencegah kontak langsung orang di pasar, maka diimbau untuk selalu menggunakan kaos tangan saat transaksi tunai.
“Insya allah ini setelah kita benahi akan menuju pada penerapan new normal life. Kita yakin masyarakat pasti akan mengikutinya,” tandasnya.(Ramlan/gopos)