GOPOS.ID, LIMBOTO – Figur calon kepala daerah-wakil kepala daerah yang akan bertarung pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2020 satu persatu sudah mulai memberi kejelasan. Dengan mengantongi rekomendasi partai pengusung, kandidat bakal calon optimis bisa menang pada Pilkada 2020.
Seperti kandidat calon yang baru saja mendapatkan rekomendasi koalisi partai Nasdem dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Rustam Akili-Dicky Gobel.
Pasangan ini optimis menang di Pilkada kabupaten Gorontalo. Meski tantangan terberat mereka harus menghadapi figur petahana yang juga akan maju di periode kedua ini.
“Musuh utama kita bukan incumbent. Tapi musuh kita adalah kebodohan dan kemiskinan,” kata Rustam, Sabtu (29/8/2020).
Pria yang pernah menjabat Ketua DPRD provinsi Gorontalo itu juga menegaskan untuk mewujudkan hal itu dibutuhkan kerja keras dengan target menang di Pilkada.
“Kali ini saya tidak main-main. Yang menentukan menang-kalah itu takdir, tapi kita tidak boleh pasra begitu saja dengan takdir tanpa dibarengi dengan ikhtiar,” tegas Rustam.
Senada dengan Rustam, Dicky Gobel mengungkapkan komitmennya untuk maju mendampingi Rustam Akili di Pillada nanti.
“Komitmen saya jelas, untuk membangun kampung halaman saya, Kabupaten Gorontalo,” pungkasnya. (Abin/Gopos)