GOPOS.ID, GORONTALO – Rangkaian acara Festival Pesona Danau Limboto (FPDL) yang sudah berlangsung beberapa hari ini nampak disambut begitu antusias oleh seluruh elemen masyarakat Kabupaten Gorontalo. Tidak terkecuali oleh komunitas Pecinta Alam.
Keterlibatan Pecinta Alam dan Pemerhati Lingkungan dalam kegaitan FPDL ini bukan tanpa alasan.
Sebab Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo ternyata memberdayakan potensi wisata alam, Dulamayo. Dalam FPDL ini Pemerintah Kabupaten Gorontalo menggelar Dulayamo Green Camping yang dibuka langsung oleh Nelson Pomalingo, Senin (23/9/2019). Kepedulian Nelson terhadap lingkungan dan wisata alam, membuat para pemerhati lingkungan menyandang Nelson sebagai ‘Pahlawan’ lingkungan.
Baca juga:Pembicara di Festival Bunaken, Nelson Pomalingo: Mirip Festival Danau Limboto
Tidak hanya camping, dalam kegiatan Dulamayo Green Camping ini diisi beberapa lomba dengan total hadiah Rp 10 juta rupiah. Adapun jenis lomba diantaranya hasta karya, nampak tenda dan masak rimba.
Peserta dalam kegiatan Dulamayo Green Camping ini terdiri dari seluruh Komunitas Pecinta Alam dan Mapala di Provinsi Gorontalo. Tak hanya itu, juga dilibatkan pemerhati lingkungan dan organisasi masyarakat.
“Kegiatan ini sudah dua tahun dilaksanakan Dulamayo Green Camping. Ini kembali kita tingkatkan partisipasinya dengan beragam lomba,” ucap Nelson.
Pelaksanaan Dulamayo Green Camping sendiri selain bertujuan untuk mempromosikan salah satu keindahan alam di Kabupaten Gorontalo juga merupakan bentuk dari kepedulian pemerintah untuk melestarikan danau Limboto.
“Secara geografis letak Dulamayo berada dipuncak ketinggian yang airnya itu mengalir ke Danau Limboto. Sehingga ini merupakan bentuk kecintaan dan kepedulian pemerintah untuk danau limboto dan lingkungan sekitar danau,” jelas Bupati Gorontalo itu.
Baca juga:Â Â Puncak Dulamayo, Pesona Negeri di Atas Awan
Kegiatan yang diusung Pemkab Gorontalo ini mendapat apresiasi dan antusias lebih oleh peserta.
Pasalnya kegiatan ini selain bentuk melesetarikan lingkungan juga merupakan wadah yang disediakan oleh Pemkab untuk mengasah keterampilan para peserta.
“Kegiatan Dulamayo Green Camping yang diselenggarakan Pemkab Gorontalo ini patut diapresiasi. Kami melihat pak Bupati sangat aktif dan peduli terhadap lingkungan di daerah ini. Sehingga menurut kami pak Nelson Pomalingo layak disebut sebagai Pahlawan lingkungan,” kata Maman ketua Gempa Perisai. (arif/gopos)