GOPOS.ID, BUNTULIA – Masyarakat dan Pemerintah Desa Karya Indah, Kecamatan Buntulia, Pohuwato, apresiasi gerak cepat PT Merdeka Copper Gold memperbaiki pelat duiker rusak diakibatkan kendaraan.
Perbaikan pelat duiker tentu bisa memperlancar lalu lintas kendaraan masyakat serta kendaraan perusahaan PT Merdeka Copper Gold itu sendiri, perbaikan ini wujud komitmen perusahaan membantu warga desa sekitar, baik secara ekonomi, sosial, maupun sarana dan prasarana jalan.
Masyarakat Desa Karya Indah, Hasan Rasyid, mengatakan perusahaan selalu komitmen terhadap kepentingan masyarakat, melalui pelaksanaan good mining practices.
“Saya sangat bersyukur dengan adanya perbaikan Pelat Duiker, yang di kerjakan langsung oleh pihak perusahaan,” ujar Hasan, Senin (16/01/2023)
Sekretaris Desa Karya Indah, Rahman Nento, pemerintah Desa dan masyarakat setempat, berterimakasih atas respon cepat pihak perusahaan dalam membantu masyarakat, dengan mengirimkan alat berat dan material memperbaiki pelat Duiker tersebut.
“Semoga ini menjadi solusi atas keluhan para masyarakat, berkontribusi perbaikan pelat Duiker,” papar Rahman
Olehnya berharap, pihak perusahaan jangan hanya memperhatikan satu desa saja, namun harus memperhatikan jalan-jalan yang ada di Kecamatan Buntulia khususnya.
“Kami berharap pihak perusahaan melewati jalan Desa Taluduyunu, Taluduyunu Utara, Karya Indah, dan Desa Hulawa, agar dapat memperhatikan kondisi jalan,” tutup Rahman.(Yusuf/gopos)