GOPOS.ID, GORONTALO – Duta Besar Indonesia untuk Filipina, Sinyo Harry Sarundajang, tutup usia, Sabtu (13/2/2021) pukul 00.31 WIB. Sinyo Sarundajang meninggal di Rumah Sakit Siloam, Jakarta.
Sinyo Sarundajang menjalani perawatan di RS Siloam Jakarta atas penyakit kanker yang dideritanya. Mantan Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) dua periode (2010-2015, 2015-2020), itu pernah menjalani perawatan di Manila, Filipina.
Rencananya mantan anggota Dewan Pers itu akan dikebumikan di kampung halamannya di Kawangkoan, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara. Jenazah Sinyo Sarundayang akan diberangkatkan dari Jakarta ke Manado pada Ahad (14/2/2021).
Sementara itu, putri Sinyo Sarundajang, Vanda Sarundajang, dalam akun facebooknya menuliskan kepergian ayahnya.
“Terpujilah Tuhan Yesus Sang Empunya hidup dan kehidupan!
Tuhan Yesus sangat baik!
Selamat Jalan Papa-ku sayang….
Tenanglah dalam pangkuan Bapa di Sorga,” tulis anggota DPR RI asal Sulut itu.
Semasa hidup, Sinyo Harry Sarundajang pernah menjabat sejumlah jabatan penting. Di antaranya Wali Kota Bitung, Penjabat Gubernur Maluku, dan Maluku Utara. Kemudian Irjen Kemendagri, serta Anggota Dewan Pers.
Di masa menjabat sebagai Gubernur Sulut, SHS menggagas iven internasional World Ocean Conference (WOC), yang mampu mendongkrak pamor Sulut. Demikian pula Saat menjabat Dubes RI untuk Filipina, Sinyo Harry Sarundajang berjasa membebaskan WNI yang disandera Kelompok Abu Sayyef.(adm-02/gopos)