GOPOS.ID, LIMBOTO – Di tengah suasana suka cita warga menyambut datangnya tahun baru 2022. Warga Kelurahan Kayubulan, Kecamatan Limboto, Kabupaten Gorontalo dibuat geger. Itu setelah kebakaran tumpukan kayu yang hampir merembes ke gardu listrik di depan Pengadilan Agama Limboto, Kabupaten Gorontalo, Sabtu (1/1/2022) pukul 00.29 Wita.
Darwis Gani, warga Kelurahan Kayubulan, mengungkapkan kebakaran terjadi pada tumpukan batang tebangan pohon yang belum dibersihkan. Api kemudian sudah merembes sampai ke samping gardu listrik yang berada tepat di depan Kantor Pengadilan Agama Limboto di Kelurahan, Kayubulan Kecamatan Limboto, Kabupaten Gorontalo.
Selang lima menit, kebakaran diinformasikan ke piket Damkar Kabupaten Gorontalo dan diterima anggota Piket Damkar Regu Jaya, Mario R Pasaa. Usai diketahui, petugas langsung menuju Tempat Kejadian Kebakaran (TKK) sekitar pukul 00:31 WITA dan tiba satu menit kemudian dan segera melakukan penanganan. Sesampainya di lokasi terlihat api yang masih sangat besar yang berda tepat di bawah gardu listrik.
Pihak damkar melakukan proses penanganan mulai pukul 00:31 WITA s/d 00:45 WITA dengan satu unit mobil damkar dan dibantu oleh 12 orang petugas damkar.(Putra/gopos)