GOPOS.ID, KWANDANG – Sejumlah warga yang memiliki tambak udang di Desa Mootinelo, Kecamatan Kwandang, Kabupaten Gorontalo Utara, mengeluhkan adanya pekerjaan Box Culvert di jalan Baypass.
Keluhan tersebut pun disampaikan langsung ke Wakil Ketua DPRD Gorontalo Utara Hamzah Sidik. Mendengar keluhan warga Hamzah langsung menindaklanjutinya dengan melakukan audiensi antara pihak Dinas Pekerjaan Umum dengan warga.
“Jadi beberapa bulan terakhir ini tambak udang mereka itu sudah tidak bisa panen karena imbas pekerjaan Box Culvert yang ada di jalan bypass,” jelas Hamzah.
Berdasarkan keluhan dari warga, akibat pekerjaan tersebut membuat sirkulasi air yang ada di tambak terganggu sehingga terancam gagal panen.
“Makanya mereka curhat ke saya dan sudah di fasilitasi Alhamdulillah paling lambat satu minggu itu akan segera diselesaikan dinas terkait,” kata Hamzah. (isno/gopos)
.