GOPOS.ID, KWANDANG – Pemerintah Kabupaten Gorontalo Utara (Gorut) menjadikan peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM), sebagai salah satu program unggulan. Langkah itu tak hanya SDM aparatur pemerintah, tetapi juga berlaku bagi kalangan guru.
Sekretaris Daerah Gorut, Ridwan Yasin, mengatakan Pemkab Gorut telah memiliki catatan atas SDM guru yang memiliki kemampuan maksimal. Kemampuan yang dimiliki tersebut berdampak positif terhadap prestasi siswa yang diajar.
“Ada 3 guru bahasa inggrisnya bagus. Mereka sudah kami catat dan akan kami masukan sebagai aparatur sipil negara (ASN) yang menuju ASN berkelas dunia,” kata Ridwan.
Pemerintah daerah saat ini mulai merekrut para guru yang memiliki kelebihan bahasa asing serta nalar yang baik. Tujuan pemerintah daerah dalam perekrutan kualitas guru ini sangat berdampak pada daerah. Dengan kualitas yang dimiliki setiap guru akan membawa nama baik daerah itu sendiri.
“Nanti ke depannya diangkatan berikut, kami akan mengetes kembali sejahu mana kemampuan mereka. Kalau dilihat memang rata-ratanya semua bagus. Akan tetapi ada yang memiliki kekhususan dan kemampuan lebih dibanding teman-teman mereka,” jelasnya.(isno/gopos)