GOPOS.ID, SUWAWA – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bone Bolango sukses melaksanakan debat publik Pilkada Bone Bolango sesi pertama, Rabu (28/10/2020). Pada sesi ini peserta debat adalah para calon wakil bupati (cawabup).
Pelaksanaan debat dilakukan dengan mengedepankan protokol kesehatan. Selain itu jalannya debat turut dikawal petugas Polisi dan TNI.
Ketua KPU Bone Bolango, Adnan Berahim, mengungkapkan pada debat publik ini menjadi sarana bagi pasangan calon untuk menyampaikan ide dan gagasannya.
“Hari ini debat sesi pertama yg diikuti oleh para calon Wakil Bupati. Tema yg diangkat dalam debat hari ini adalah penyelesaian persoalan daerah dan pelayanan publik,” ucap Adnan
Debat publik yang dibuka secara resmi oleh Ketua KPU Bone Bolango Adnan Berahim, kemudian secara satu persatu calon wakil bupati dimulai dari nomor urut 1 Sukandi Talani, nomor urut 2 Merlan Uloli, nomor urut 3 Umar Ibrahim, nomor urut 4 Syamsir Djafar Kiayi tampil di podium.
Adnan mengatakan, KPU Bone Bolango akan mengagendakan debat publik sesi kedua yang akan melibatkan calon Bupati dan debat ketiga akan di ikuti oleh pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati.
“Debat sesi kedua akan dilaksanakan tanggal 11 November,” tutup Adnan.(Pras/gopos)