GOPOS.ID, POHUWATO – Kebakaran yang menimpa Jali Wahali, warga Desa Kalimas, Kecamatan Taluditi, Kabupaten Pohuwato mendapat perhatian dari pemerintah Kabupaten Pohuwato.
Rabu, (16/12/2020), Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Pohuwato menyalurkan bantuan kepada para korban.
Bantuan yang diserahkan BPBD dan Dinas Sosial berupa makanan siap saji, bahan makanan mentah, perlengkapan keluarga dan pakaian sekolah.
Kepala BPBD Kabupaten Pohuwato, Ramon Abdjul mengatakan bantuan untuk korban kebakaran tersebut sudah menjadi tanggung jawab pemerintah.
Dimana pemerintah dalam memberi pelayanan terhadap masyarakat, senangtiasa hadir lebih cepat untuk membantu. Apalagi dalam kondisi musibah korban kebakaran.
Ramon juga menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap waspada serta memperhatikan kondisi rumah utamanya instalasi listrik.
Sebelumnya rumah semipermanen milik Jali terbakar, Jumat (11/12/2020). Sumber api berasal dari korsleting listrik. (Azhar/Gopos)