GOPOS.ID, JAKARTA – Farel Prayoga merupakan penyanyi cilik yang namanya sedang naik daun belakangan ini. Bagaimana tidak, pelantun Ojo Dibandingke ini pernah tampil tepat di depan Presiden Joko Widodo. Sejak itu, tawaran manggung pun membanjirinya.
Namun, Farel baru-baru ini menuai sorotan netizen usai menggelar konser di Gunungkidul, Yogyakarta. Meski memiliki banyak penggemar dari berbagai kalangan, konser yang digelarnya ini dikabarkan tidak banyak penonton.
Dalam video yang beredar, terlihat bagian depan panggung sepi penonton dan hanya ada beberapa orang. Meski begitu, Farel tetap bersikap profesional dengan bernyanyi di atas panggung untuk menghibur penonton.
Video konser Farel Prayoga yang sepi penonton pun viral di media sosial. Video tersebut ramai diunggah ulang sejumlah netizen di media sosial dan beberapa akun gosip di Instagram, salah satunya akun gosip @insta_julid.
Konser Farel disebut-sebut sepi penonton bukan karena atensi penonton yang menurun, melainkan harga tiket yang terbilang mahal bagi warga lokal.
“Konser Farel Prayoga sepi gara-gara tiketnya yang sampai 250k (Rp 250 ribu),” tulis keterangan dalam video dikutip dari Instagram @insta_julid.
https://www.instagram.com/p/CmTnKpApl-m/?igshid=YmMyMTA2M2Y=
Alhasil, banyak netizen yang menyalahkan pihak event organizer yang memberika harga tiket terlalu mahal, khususnya untuk warga lokal.
“Kemahalan sih. Coba itu 50 banyak yang datang,” kata seorang netizen.
“Kemahalan cuy kalo sekelas penyanyi baru. Aku minggu depan mau nonton konser Sheila On 7 aja tiket cuma 200 rb,” ujar netizen lain
“Lihat dari tempat acaranya aja kurang totalitas yah wajar sih kemahalan,” tambah netizen lain.
“250 kalo ekonomi lemah kayak aku yang mikir2, mending buat beli beras sekarung,” komentar netizen lain.
“Bukan salah artisnya tapi salah panitia, promotor dan manajer yang mendealkan dengan harga segitu. Kan kasihan Farel nya,” pungkas netizen lain. (Nisa/Gopos)