GOPOS.ID, GORONTALO – Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi (Deprov) Gorontalo meminta adanya inovasi dalam pengembangan produk Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). Agar produk UMKM yang dihasilkan menjadi produk unggulan dan bernilai ekonomis.
Ketua Komisi II Deprov Gorontalo, Espin Tulie, berharap Dinas Koperasi, UMKM, Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Gorontalo senantiasa konsen mendampingi pelaku UMKM. Dengan begitu produk lokal yang dihasilkan pelaku UMKM di Gorontalo bisa menjadi produk unggulan.
“Kami berharap dan menginginkan agar produk UMKM ini dapat menumbuhkan ekonomi masyarakat,” ujar Espin Tulie.
Legislator Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu mengaku terkesan dengan pengembangan produk UMKM di Sulawesi Utara. Menurut Espin, Pemerintah Sulut sangat konsen dengan produk lokal, khususnya di daerah Manado. Salah satunya pengembangan produk pala. Dari sebelumnya hanya menjadi pala manis, sekarang dikembangkan menjadi minuman segar.
“Kami berharap dinas UMKM mampu membuat satu terobosan seperti yang dilakukan Sulut,” ungkap Espin usai rapat dengar pendapat (RDP) dengan dinas terkait, Senin (10/2/2020).
Sejalan hal itu, Espin mendorong pemerintah kabupaten/kota dapat memfasilitasi agar retail dan minimarket dapat menjual produk UMKM. Di Gorontalo sendiri telah ada beberapa produk lokal unggulan yang saat ini terus dikembangkan seperti keripik pisang dan gula aren. Bahkan untuk gula aren sendiri sudah ada yang diekspor ke luar negeri.
“Selain gula aren ada juga karawo, kopi dan sagela. Nanti itu dipromosikan melalui dinas-dinas dan iven-iven yang ada di Gorontalo,” pungkasnya.(Muhajir/gopos)