GOPOS.ID, BONEBOL – Ketua DPRD Bone Bolango, Faisal Yunus melakukan mediasi persoalan tambang PT CBM, Selasa (22-10-2024).
Pemerintah Daerah, DRPD Kabupaten Bone Bolango serta masyarakat bersepakat untuk memberhentikan sementara aktivitas tambang.
“Kalau keinginan masyarakat mereka meminta untuk dihentikan total namun itu tidak bisa, jadi kita sepakat untuk memberhentikan sementara,” ucapnya.
Kata dia, saat pelaksanaan mediasi hadir juga pihak Pemerintah Daerah serta pemerintah provinsi yang dalam hal ini diwakili oleh Dinas ESDM.
“Kita meminta untuk aktivitas tambang dihentikan sementara,” tegasnya.
“Hadir juga beberapa kepala desa dalam pertemuan tersebut,” tutupnya. (Putra/Gopos)